Bagi Anda yang ingin umroh atau haji, tak ada salahnya untuk melakukannya sekarang. Umroh memang biasa dilakukan oleh orang yang ingin pergi ke Tanah Suci tetapi dia tidak cukup mampu untuk berhaji. Di samping itu, kuota haji memang selalu penuh setiap tahunnya jadi banyak orang tidak sabar untuk segera pergi ke Tanah Suci. Umroh haji juga lebih murah daripada haji jadi banyak orang sekarang yang melaksanakan umroh dulu baru haji.
Apa itu Umroh Haji?
Umroh haji berbeda dengan haji. Meskipun sama-sama mengunjungi Baitullah, umroh dan haji berbeda tata pelaksanaannya. Haji sering dikenal sebagai haji besar, sedangkan umroh haji seringkali disebut sebagai haji kecil. Untuk pelaksanaannya, haji besar mempunyai waktu khusus yakni pada musim haji, pada tanggal 9-10 Zulhijjah jadi hanya bisa dilaksanakan setahun sekali. Berbeda dengan umroh haji di mana Anda bisa melaksanakannya kapan pun sepanjang tahun.
Dalam pelaksanaannya (manasik) haji meliputi semua tata cara umroh. Sedangkan umroh hanya sebagian kecil dari tata cara haji. Hal ini berarti, orang yang sudah haji berarti dia sudah umroh, sedangkan orang yang sudah umroh berarti dia belum haji. Secara garis besar tata cara umroh haji yakni niat, kemudian melakukan thawaf dan sa’I, dan memotong rambut. Untuk haji, semua tata cara itu dilaksanakan ditambah lagi dengan melempar jumroh, wuquf di padang Arafah, serta menginap di Mina dan Muzdalifah. Untuk urutan-urutannya yang lebih jelas, Anda dapat membaca mengenai haji lebih lanjut atau bisa juga membaca artikel mengenai umroh haji ini.
Lalu bagaimana dengan hukumnya? Untuk orang yang mampu, maka haji adalah wajib baginya. Sedangkan mengenai umroh haji, banyak ulama yang masih memperdebatkannya apakah ibadah ini termasuk wajib atau tidak wajib.
Umroh Haji serta Tour ke Negara-Negara Jazirah Arab
Jika Anda berniat untuk umroh haji, maka tak ada salahnya untuk merencanakan liburan sekalian. Hal ini dikarenakan umroh dapat dilakukan kapan pun. Jadi setelah beribadah dan mendekatkan diri pada Allah, Anda dapat segera melepaskan kepenatan yang menimpa Anda dengan cara berlibur di negara sekitar Makah. Ada banyak negara di sekitar Makah yang bisa Anda kunjungi yang mempunyai banyak peninggalan sejarah Islam jaman dulu.
Banyak umat Muslim yang menganggap bahwa Kota Yerusalem merupakan tempat suci bagi mereka. Hal ini dikarenakan adanya Masjidil Aqsa yang merupakan tempat Nabi Muhammad menuju ke Sidratul Muntaha untuk menerima perintah sholat lima waktu. Di samping itu, Masjidil Aqsa juga merupakan kiblat pertama bagi umat Muslim dalam menjalankan ibadah sholat. Jika Anda mengunjunginya setelah pergi umroh haji, tentunya hal ini akan semakin membuat Anda mendekatkan diri kepada Allah karena masjid ini begitu indah serta mempunyai banyak nilai religius di dalamnya.
Di samping itu, arsitektur Masjid ini merupakan arsitektur Islam awal. Anda dapat melihatnya dari bentuk kubahnya serta interiornya. Bangunannya didesain sedemikian rupa sehingga membuat Anda betah untuk beribadah berlama-lama di dalamnya. Hal lain yang menarik dari Masjidil Aqsa ini yakni adanya Air Mancur Qasim Pasha yang pernah berfungsi sebagai tempat wudhu dan juga air minum untuk para jamaah. Tetapi saat ini, air mancur ini hanya difungsikan sebagai monumen saja. Ada air mancur lain yang digunakan sebagai tempat wudhu yakni al-Kas yang berarti mangkuk. Umroh haji Anda akan menjadi lebih bermakna jika Anda juga mengunjungi Masjidil Aqsa ini.
Umroh Plus Aqsa | Umroh Haji |ROYAL JAVA TOUR & TRAVEL